Indonesian (Bahasa Indonesia) translation by Husain Ali Yahya (you can also view the original English article)
Fitur yang biasa digunakan di Blog Wordpress adalah kemampuan untuk memberi gaya pada komentar yang dibuat oleh penulis menjadi berbeda dengan yang lain - membantu balasannya menjadi menonjol. Di sini, kita akan mengubah Wordpress yang dasar dan menambahkan sedikit gaya di komentar penulis.
Langkah 1 - If Command
Buka comments.php yang terletak di direktori default dari tema: \wp-content\themes\default. Langsung di bawah baris:
<?php foreach ($comments as $comment) : ?>
Ini dia:
<li <?php echo $oddcomment; ?>id="comment-<?php comment_ID() ?>">
Ubah ini untuk mengatakan:
<li class="<?php echo $oddcomment; ?> <?php if ($comment->comment_author_email == get_the_author_email()) { echo 'author_comment'; } ?>" id="comment-<?php comment_ID() ?>">
Pada baris kedua, kita telah memasukkan sebuah pernyataan jika maka, yang dalam Indonesia berarti: "Jika alamat email dari komentar penulis sama dengan milik penulis (berarti orang yang sama) - maka masukkan teks 'autho_comment'".
Catat juga bahwa kita telah membuka class di baris pertama. Ini karena pada dasarnya, temanya secara otomatis melakukan itu pada variable '$oddcomment'. Kita harus memperbaikinya.
Langkah 2 - Memperbaiki $oddcomment
Jika kita meninggalkan kodenya seperti itu, pada setiap komen 'aneh', class nya akan berantakan. Untuk memperbaikinya, di bagian atas berkas (biasanya baris ke 17), cari:
$oddcomment = 'class="alt" ';
Ubah menjadi:
$oddcomment = 'alt';
Lalu ke bawah (biasanya baris ke 48), cari:
$oddcomment = ( empty( $oddcomment ) ) ? 'class="alt" ' : '';
Ubah menjadi:
$oddcomment = ( empty( $oddcomment ) ) ? 'alt' : '';
Dari gubahan tersebut, kita telah menghapus class=" " untuk menghentikan konflik dengan komentar aneh.
Langkah 3 - Berikan Gaya!
Buka style.css di direktori tema. Di bagian bawah, tambahkan baris berikut:
ol.commentlist .author_comment { border-bottom: 1px solid #0066CC; border-top: 1px solid #0066CC; }
Ini akan merubah warna pinggir dari komentar penulis (ingat bahwa kita mengubah class author_comment) menjadi biru terang. Kamu bisa mengubah ini sesuak hatimu, tapi kami hanya mengubah ke pendekatan yang nyaris tak terlihat.
Inilah!



Subscribe below and we’ll send you a weekly email summary of all new Code tutorials. Never miss out on learning about the next big thing.
Update me weekly